Kajian Lebaran HKTI, SAH Sarankan Pemda Gelar Operasi Pasar Daging Murah



Selasa, 25 Maret 2025 - 15:13:52 WIB



JAMBERITA.COM- Ketua DPD HKTI Provinsi Jambi Dr. Ir. H.A.R. Sutan Adil Hendra, MM meminta pemerintah daerah menggelar operasi pasar (OP) pangan murah secara serentak di seluruh kabupaten kota di Provinsi Jambi. Salah satu komoditas yang dijual adalah daging kerbau ataupun sapi dengan harga murah.

Saat diwawancarai wartawan Ketua DPD Gerindra Jambi ini menegaskan harga pangan murah diperuntukkan bagi masyarakat luas, bukan untuk pedagang atau spekulan.

"Harga daging baik sapi maupun kerbau jelang lebaran, harus terjangkau bahkan murah bagi masyarakat, salah satu caranya operasi pasar, dan ini bukan untuk pedaganh melainkan untuk masyarakat umum," ungkap Doktor Ekonomi tersebut, di Jambi, Selasa (25/3) kemarin.

Selain itu SAH menyarankan pemerintah dapat menggelar operasi pasar di lokasi yang jauh dari pasar tradisional guna menjaga keseimbangan distribusi serta langsung menyasar masyarakat diberbagai pelosok daerah.(*/sm)





Artikel Rekomendasi