KPU Bungo Pastikan Anggaran Cukup Untuk Laksanakan PSU



Kamis, 27 Februari 2025 - 20:38:15 WIB



JAMBERITA.COM - KPU Bungo memastikan anggaran untuk melaksanakan Pemungutan Suara Ulang (PSU) pada 21 TPS untuk Pilbup Bungo tidak ada masalah. Hal ini dikatakan oleh Komisioner KPU Bungo, Sodri.

"Kami dapat kabar dari Sekretaris bahwa anggaran sangat cukup untuk melaksanakan PSU pada 21 TPS," katanya, Kamis (27/2/2025).

Ia mengatakan, anggaran tersebut diambil dari sisa anggaran hibah pelaksanaan pilkada pada 27 November lalu. Pihaknya juga tidak lagi butuh tambahan anggaran dari pemerintah untuk melaksanakan PSU.

"Anggaran yang ada saat ini cukup. Hal itu juga sudah dilaporkan oleh Sekretaris saat rapat via zoom dengan Kemendagri terkait koordinasi pelaksanaan PSU," jelasnya.

Sodri menambahkan bahwa sudah melakukan koordinasi dengan seluruh pihak mengenai putusan MK untuk melaksanakan PSU. Saat ini tinggal menunggu petunjuk teknis yang akan dikeluarkan oleh KPU RI. (am)





Artikel Rekomendasi