Yunninta: Batanghari Unggul Kita Mulai Dari Manusianya



Selasa, 02 Juni 2020 - 06:07:39 WIB



JAMBERITA.COM-  Kabupaten Batanghari harus mampu mengambil posisi unggul diberbagai bidang, dimana hal ini penekanan pada kualitas SDM yang memiliki relevansi dengan tantangan zaman mutlak diperlukan.

Pernyataan ini disampaikan Wakil Ketua DPRD Batanghari Hj. Yunninta Asmara, SH ketika menanggapi indikator pertama Visi Batanghari Unggul (1/6) dalam diskusi virtual di Bulian kemarin.

"Batanghari Unggul harus kita mulai dengan relevansi keahlian yang dikembangkan di daerah, karena jika kita tidak mengembangkan keahlian yang relevan, kita akan akan sulit bersaing menghadapi perubahan zaman, ungkap Ketua TP Batanghari tersebut. "

Menurut Yunninta indikator relevansi dalam visi Batanghari Unggul menekankan keterpakaian dari berbagai ranah yang dimiliki SDM. Bisa keilmuan yang cocok dengan yang diperlukan, juga bisa jadi keterampilan yang dapat digunakan sesuai dengan zamannya.

Dengan demikian menurutnya unggul dalam konteks ini mesti memenuhi dua hal. Selain dari berkualitas, juga diiringi dengan keterpakaian keilmuan, keterampilan, maupun sikap mental untuk bekerja keras.

Untuk itu Yunninta berharap Batanghari mesti memilih bidang-bidang apa saja untuk mandiri dan unggul. Selama ini arah dari penguatan pendidikan masih belum jelas alias samar-samar.

" Kedepan saya ingin Batanghari memiliki keunggulan komparatif dan spesifik untuk dikembangkan, seperti kita mengeluh harga karet dan sawit lemah tak stabil, solusinya apa ? Kita harus mulai mengedukasi masyarakat mencari alternatif sumber ekonomi baru, konsen kita di bidang ekonomi mengerjakan hal ini,” jelasnya.

Misalkan, jenis tanaman apa yang membuat Batanghari Unggul dalam jangka panjang, industri apa yang bisa membuat masyarakat survive menghadapi gejolak harga karet dan sawit. “Ini insya Allah kita dukung dengan relevansi SDM yang mumpuni melalui pendidikan Informal,” tandasnya.(*/sm)





Artikel Rekomendasi