JAMBERITA.COM - Pergerakan Calon Walikota dan Calon Wakil Walikota Jambi Dr Maulana - Diza Aljoza Hazrin disebut tidak bisa dibaca, ibarat air tenang diatas, deras dibawah. Dari itu, Tokoh Masyarakat (Tomas) Kerinci - Jambi sekaligus pendukung, Drs H Harmen Rusdi meyakini bahwa Maulana Diza menang di Pilwako Jambu 2024-2029
"Maulana tidak menghitung ikan di dalam kolam, tapi secara nyata menghitung ikan didalam lukah didalam tangguk, jadi yang nyata nyata saja," katanya usai menghadiri pertemuan konsolidasi tim barisan Maulana, Kerinci Bahagia, di RCC, Jum'at (25/10/2024).
Kemudian kata Harmen, dari pergerakan tersebut maulana dinilai juga melakukan pendekatan secara magnetik emosional. Ibarat tumpukan pasir belum tentu menjadi pusat perhatiannya tetapi, simpati yang tertuju kepada Mualana justru yang terlihat oleh dengan dirinya sendiri dan tidak dapat dilihat oleh orang lain.
"Dari beberapa hal itu menjadikan peluang bagi Maulana-Diza berhasil memenangkan Pilwako 2024," ungkapnya dengan senyum.
Menurut Harmen, kisaran angka kemenangan sendiri, 70-80% ini dari suara yang sah dan suara yang tidak sah, atau sepertiga dari total DPT. "Suara tidak sah diperkirakan sepertiga dari total DPT," jelasnya.
"Margine eror 20-30 persen, jadi kami optimis menang," pungkasnya.(afm)
Wujud Polisi Humanis Harapan Masyarakat, Polda Jambi Gelar Donor Darah dalam Rangka Hari Jadi ke-74
Era Presiden Prabowo, SAH Ungkap Harga Pupuk Turun 20 Persen, Petani Rasakan Dampaknya Langsung
UIN STS Juga Luncurkan “Sutha Eco-Ride” di Hari Santri dan Peringatan Hari Aksi Iklim Sedunia
Seleksi Selasai Digelar, 123 PTPS Jaluko Siap Awasi Pilkada Serentak 2024
Cawagub Nomor 1 Sisir Wilayah Tebo, Tim Hijrah Bergerak: 60% Dukungan di Dapil 4 ke Romi-Sudirman
Wujud Polisi Humanis Harapan Masyarakat, Polda Jambi Gelar Donor Darah dalam Rangka Hari Jadi ke-74