Polresta Jambi Ringkus Pelaku Curanmor Bersenpi, hingga Dihadiahi Timah Panas



Jumat, 31 Desember 2021 - 17:03:04 WIB



Polresta Jambi Gelar Konferensi Pers Curanmor, Jum'at (31/12/2021).
Polresta Jambi Gelar Konferensi Pers Curanmor, Jum'at (31/12/2021).

JAMBERITA.COM - Polresta Jambi mengamankan dua orang pelaku Curanmor dengan menggunakan Senjata Api (Senpi) sehingga diberikan tindakan tegas dan terukur oleh petugas.

Wakapolresta AKBP Ruli Andi mengatakan, bahwa pihaknya beserta jajaran berupaya mengungkap kasus Curanmor dan geng motor yang mana menjadi atensi masyarakat sekaligus pimpinan karena meresahkan.

"Curanmor awalnya atas laporan masyarakat, dengan TKP Sungai Putri Kota Jambi, identitas pelaku ada dua RD (pelaku utama) dan BP," ujarnya saat menggelar konferensi pers tampak dihadiri langsung Kapolresta Jambi Kombes Pol Eko Wahyudi, Jum'at (31/12/2021).

Setelah penangkapan, pihaknya melakukan pengembangan sehingga ditemukan kasus lain oleh tersangka di 11 TKP dengan barang bukti , Senpi dan beberapa unit kendaraan roda dua dan 1 Grand Max.

"Senpi digunakan tersangka untuk jaga-jaga, kalau korban melawan maka akan ditembak," ungkapnya.

Berdasarkan laporan, aksi para pelaku Curanmor juga termasuk terekam CCTV dan viral di Medsos."Karena ada sempat melakukan perlawanan, jadi dilakukan tindakan tegas dan terukur," jelasnya.

Hasil pengembangan, beberapa TKP pelaku dalam melancarkan aksinya yaitu, di Broni, Asparagus Kota Baru, Ayam Bakar Wong Solo Telanaipura, Laundry Mayang, Badminton Mayang, Mayang Ujung, Alfamart Paal Merah, Sp pucuk Sei Kambang dan di Ekspedisi Sp Rimbo.

"Kemudian Curanmor dari unit Polsek Telanaipura, ada 2 diungkap (29/12), TKP di lorong Pasar Keluarga Sp Tiga Sipin, pelaku anak dibawa umur ada 2 orang dan dilakukan pengembangan sehingga muncul pelaku lain yaitu, ada 4 pelaku," pungkasnya.(afm)





Artikel Rekomendasi