JAMBERITA.COM - Bupati Merangin Alharis akhirnya datang bersama dengan tim ke DPD I Partai Golkar Provinsi Jambi, Jumat (14/2/2020). Berkas sendiri langsung diserahkan kepada tim penjaringan partai beringin ini.
Sekretaris Penjaringan Golkar Gordon L Tobing mengatakan pihaknya sangat apresiasi terhadap Wo Haris yang hadir hari ini. Ditambah lagi meskipun baru di Golkar, beliau mampu menaikkan hasil suara dan perolehan kursi Golkar di Merangin.
"Hal ini menunjukkan loyalitas dan dedikasi beliau selaku ketua harian itu sangat tinggi. Sebelum itu juga dari awal adalah beliau sudah sebut adalah kader Golkar, tetapi belum bisa karena sebagai ASN waktu itu," katanya.
Sementara itu, Alharis menyebutkan bahwa dirinya sebelum ini juga merupakan Wakil Ketua Kosgoro dari 2009 lalu. Selain itu juga pihaknya memang dari dulu adalah bagian dari Golkar.
"Saat ini semuanya kami bawa pengurus Golkar Merangin dan ingin menunjukkan bahwa kami ini solid didaerah hingga mampu memenangkan Pileg meskipun baru sebagai Ketua Harian," ujarnya. (am)
Atlet Disabilitas Jambi Raih Medali di World Paraswimming Series di Peru
Satu Tahun Kemendikdasmen Wujudkan Arah Asta Cita Presiden Melalui Pendidikan Bermutu Untuk Semua
Antusias Anak dalam Edukasi Rumah Sehat di HAPERNAS ke-17, Dari Mewarnai - Menggambar Digelar PUPR
Akui Lamar Sukandar Jadi Wakil, Tapi CE Sebut Kepastian Tunggu Saat Daftar Di KPU





