DPC PERADI Jambi Peduli Anak Yatim Piatu



Minggu, 28 April 2024 - 23:14:43 WIB



JAMBERITA.COM - Perhimpunan Advokat Indonesia (selanjutnya disingkat PERADI) Dewan Pimpinan Cabang Jambi gelar kegiatan Halal Bi Halal dengan tema Berbagi dan Peduli Bersama di Aston Jambi Hotel, Minggu (28/04/2024).

Acara diikuti oleh Keluarga Besar Pengurus PERADI DPC Jambi. Yang dihadiri Sekretaris Daerah Pemprov Jambi Sudirman, Selaku tamu kehormatan dari unsur Pemerintah. Mengundang tuan guru KH. Tamsir, M. Ag. Pimpinan Ponpes Miftahun Najah Tangkit sebagai Pengisi Tausiah acara. Pun mengundang tamu yang dimuliakan para anak-anak yatim-piatu.

Ketua DPC PERADI Jambi Syahlan Samosir mengatakan acara halal bi halal ini adalah acara tahunan yang di selenggarakan oleh DPC peradi Jambi." Jadi kita setiap tahun, insya allah akan selalu melaksanakan acara halal bi halal yang bertujuan untuk saling mempererat tali silaturahmi sesama anggota DPC peradi Jambi" ungkap nya. 

Selain itu, kegiatan ini juga mengajak seluruh keluarga besar DPC PERADI Jambi untuk menumbuhkan rasa simpatik dan saling membantu antar sesama Ummat. Berbagi dan Peduli ini hadir untuk tamu yang dimuliakan (para anak-anak yatim-piatu). 

"Semoga melalui kegiatan halal bi halal ini selain mempererat persaudaraan juga menumbuhkan perasaan saling membantu terutama jika ada rezeki berlebih kiranya di sumbangkan kepada anak yatim-piatu," tuturnya. 

DPC PERADI Jambi juga tidak melupakan alm/almh advokat-advokat yang telah berjasa dan terkenang di hati. Sebagai bentuk kekerabatan, PERADI Jambi memberikan cenderamata kepada ahli waris. 

"Baru tahun ini kita laksanakan terobosan program, yaitu mengundang ahli waris dari advokat yang sudah mendahului kita. Kita memberikan cenderamata sebagai tanda bahwa kita masih menjalin hubungan kekerabatan walaupun telah tutup usia," terangnya. 

Di puncak kegiatan, seluruh pengurus PERADI Jambi dan tamu undangan bersama-sama mendengar tausiah yang dibawa oleh KH. Taksir, M. Ag. Berkaitan dengan pentingnya halal bi halal yang mengajarkan saling menjaga hubungan antar sesama dan kewajiban dalam ukhuwah islamiyah. 

Selanjutnya Ketua pelaksana mengucapkan terimakasih kepada panitia pelaksana yang telah membantu kegiatan dari sebelum, saat dan sesudah kegiatan. "Terimakasih kepada panitia, sudah bekerja maksimal dan semoga kegiatan ini menjadi ladang amal untuk kita semua" jelasnya. 

Ketua DPC PERADI Jambi, Syahlan Samosir, SH., MH mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah mensukseskan kegiatan. PERADI Jaya untuk Indonesia.(afm)

 

 

 

 

 

 

 

 

 





Artikel Rekomendasi