Tekan Inflasi, Pemprov Minta Distributor Beras Jaga Kestabilan Harga



Selasa, 23 Agustus 2022 - 08:55:53 WIB



JAMBERITA.COM - Jambi menjadi daerah tertinggi penyumbang inflasi di Indonesia diangka 8,55 persen. Sebagai upaya menekan angka inflasi, tim Satgas pangan melakukan rapat bersama dengan distributor beras. Senin, (22/8/2022).

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Jambi, Kemas Muhammad Fuad mengatakan salah satu komoditi penyumbang inflasi adalah beras.

Dalam rapat tersebut, untuk menekan laju pertumbuhan inflasi di Jambi pihaknya bersama dengan distributor beras di provinsi Jambi berkomitmen untuk menjaga harga beras tetap stabil.

Fuad menjelaskan, pada bulan Juli lalu komoditi cabai merah dan bawang merah menjadi penyumbang terbesar inflasi namun masuk pada bulan Agustus harga cabai merah dan bawang merah mengalami penurunan sedangkan harga beras mengalami kenaikan.

"Beras naik meskipun naiknya hanya sedikit, hanya sekian rupiah. Tetapi beras bisa menjadi penyumbang inflasi. Artinya perlu kita sikapi," jelasnya.

Ia menambahkan kenaikan harga beras bukan berasal dari distributor dalam provinsi Jambi. Tetapi dari daerah penghasil.

"Banyak faktor, karena di akhir bulan Agustus ini adalah akhir masa panen. Banyak yang berduyun-duyun mengambil stok artinya harga jadi naik," ujarnya.

Fuad mengatakan pihaknya meminta kepada distributor untuk mempertahankan harga beras tetap stabil hingga September.

"Setelah bulan September masa panen keempat kita sudah surplus. Harga akan turun. Itu harapan kita. Mengharapkan mereka paling tidak sampai September bulan depan distributor bisa tidak menaikkan atau paling tidak memposisikan harga tetap stabil," jelasnya. (sap)



Artikel Rekomendasi