Jalan Ness Batanghari-Muaro Jambi Diperlebar PUPR, Warga Akui Ini Jawab Keluhan Pengendara



Kamis, 06 Juni 2024 - 16:38:47 WIB



Alat Berat PUPR Provinsi Jambi Saat Bekerja.
Alat Berat PUPR Provinsi Jambi Saat Bekerja.

 JAMBERITA.COM - Pelebaran jalan dengan panjang kurang lebih 1 KM di jalan Ness penghubung Batanghari-Muaro Jambi tengah berlangsung. Pekerjaan ini pun diakui warga sangat bagus karena menjawab keluhan pengguna jalan agar terhindar dari laka lantas.

"Sebenarnya jalan apsal nya bagus, tetapi yang menjadi keluhan itu ketika kendaraan disaat papasan sering kali terkena spion. Jadi kalau dari kiri kanan bahu jalan dilakukan pengerasan atau pelebaran, sudah pas lah itu," kata Warga setempat yang biasa di panggil Opung.

Kepala UPTD WDP PUPR Provinsi Jambi Iwan Rahmadi mengatakan, pekerjaan awal dilakukan dengan pembersihan bahu jalan terlebih dahulu, guna mengetahui existing lebar jalan yang ada dan kondisi jalan yang akan dilakukan pelebaran.

"Alat tiga unit sudah bekerja, selanjutnya nanti baru dilakukan galian dan pelebaran badan jalan dengan menggunakan agregat kelas b, mudah-mudahan kalau cuaca bagus, pekerjaan juga cepat selesai, ujarnya, Kamis (6/6/2024).

Sejauh ini beberapa alat berat terdiri dari Vibro, Gleder, Bicoloder dan 3 unit dum truk sudah beroperasi. Namun, dengan keterbatasan anggaran, WDP dan Alkal PUPR Provinsi mengaku akan melakukan pelebaran pada titik titik yang memang dianggap rawan laka lantas. 

"Kareha itu, kami hanya akan melakukan pelebaran pada titik yang memang dianggap rawan laka lantas spot spot lebih kurang 1 KM dan bila memang kedepan terdapar anggaran kembali InsyaaAllah salah satu menjadi prioritas kami agar pengguna jalan aman dan lalu lintas lancar," pungkasnya.(afm)





Artikel Rekomendasi