JAMBERITA.COM- Kembali viral, sebuah video yang menampakan mobil patroli
milik Polresta Jambi berada di gudang Bahan Bakar Minyak (BBM) yang diduga ilegal.
Video tersebut di unggah oleh akun media sosial tiktok milik @alionalionmeisen. Dalam video berdurasi 35 detik itu tampak mobil patroli milik Polresta Jambi keluar dari gudang BBM yang diduga ilegal. Dan terlihat dalam video itu dibagian depan mobil patroli tersebut bertuliskan Polresta Jambi.
Berdasarkan penelusuran awak media ini, mobil patroli milik Polresta Jambi ini berada di gudang minyak Ilegal yang berada didekat Kantor PTPN VI.
Dalam video tiktok milik akun @alionalionmeisen, pemilik akun menuliskan keterangan pada video viral yang diunggahnya itu. "Gudang BBM ilegal di Kota Jambi makin tak terkendali keberadaannya, bahkan sudah menjadi rahasia umum gudang-gudang ini diduga keras memberikan upeti sehingga mereka merasa terlindungi," tulis akun tiktok tersebut.
Dan saat ini, video tersebut sudah ditonton oleh 24.2 ribu orang dan 89 komentar netizen serta 60 kali dibagikan oleh netizen.
Sementara itu, Kasi Humas Polresta Jambi Ipda Deddy Haryadi Prakasa saat dikonfimasi mengatakan pihaknya sedang menindak lanjuti adanya mobil patroli yang masuk ke gudang BBM yang diduga ilegal tersebut
"Sudah ditindaklanjuti dan di proses oleh kasi Propam polresta," katanya Sabtu (10/2/24).
Terkait pemeriksaan anggota yang membawa mobil tersebut pihaknya masih menunggu hasil dari pemeriksaan. "Nanti kita hubungi setelah hasil pemeriksaan propam,"
Kemudian ditanyakan prihal kebenaran apakah mobil mobil patroli tersebut milik Polresta Jambi, Deddy menjawab singkat akan segera diinformasikan kembali.
"Apakah mobil patroli tersebut milik Polresta atau polres lainya, saat ini kita belum mendapatkan informasi, nanti kalau ada kita akan segera informasikan kembali," pungkasnya.(Tna)
Beli All New Honda CB150R Streetfire, Dapatkan Diskon dan Potongan Angsuran
Wisata Danau Sipin Jadi Saksi, Tim Hijrah Siap Menangkan Romi H-Jendral Sudirman di Pilgub Jambi
Ditahun Pemilu, Umat Khonghucu Harap Perayaan Hari Raya Imlek Berjalan Damai Sentosa
Survei Spektrum Politika Indonesia: Ihsan Yunus Unggul di Internal PDIP
Siap Amankan Pemilu 2024, Kapolda Jambi Pimpin Apel Pergeseran Pasukan
Beli All New Honda CB150R Streetfire, Dapatkan Diskon dan Potongan Angsuran