JAMBERITA.COM - Bertarung melawan kesebelasan tim Tebo pada babak semifinal Gubernur Cup tahun 2022. Kota Jambi berhasil menang dengan skor 4 : 2. Minggu, (16/1/2022).
Atas kemenangannya ini, tim Kota Jambi dipastikan melaju ke babak final. Pelatih tim Kota Jambi Saktiawan Sinaga mengucapkan terimakasih kepada seluruh pemain.
"Saya ucapkan terimakasih untuk masyarakat Kota Jambi yang telah mendoakan kita, yang kedua saya applause
kepada anak-anak yang sudah berjuang mati-matian sampai menit terakhir," kata Sakti.
Sakti juga mengatakan ia tidak memiliki strategi khusus untuk menghadapi babak final nanti. "Alhamdulillah kita diberi kemenangan 4 : 2. Untuk pertandingan final nanti kita tidak ada strategi khusus yang penting bermain tim, solid dan satu keluarga," ujarnya.
"Kesiapan tim kita sendiri untuk menghadapi final nothing tulus aja lah ya," lanjutnya.
Sakti juga mengatakan timnya sudah sangat siap untuk mengahadapi final. Karena mereka ditargetkan untuk memperoleh juara. "Karena kita bermain targetnya untuk final dan juara. Semoga kita bisa mencapai target dari pengurus kita," jelasnya. (sap)
Waduh, Sudah 6 Hari Pelajar SMAN 3 Muaro Jambi Mogok Belajar, Kadisdik Sebut Belum Dapat Informasi
Al Haris Disambut Hangat Keluarga Zulkifli Nurdin, di Moment Pernikahan Zumi Laza
Innalillahi wainnailahirojiun, Anggota KIP Jambi Nurul Fahmy Tutup Usia
Jangan Korbankan Masyarakat, SAH minta Pemerintah Optimalkan Anggaran Covid 19
Semifinal Gubernur Cup, Kota Jambi Unggul 4:2 dari Askab Tebo
Al Haris Disambut Hangat Keluarga Zulkifli Nurdin, di Moment Pernikahan Zumi Laza